Jumat, 22 Juni 2012

SELAMAT JALAN SAUDARAKU

Innalillahi wa inna illaihi raji'un..

2. Ali Imran:

145. Sesuatu yang bernyawa tidak akan mati melainkan dengan izin Allah, sebagai ketetapan yang telah ditentukan waktunya. Barangsiapa menghendaki pahala dunia, niscaya Kami berikan kepadanya pahala dunia itu, dan barangsiapa menghendaki pahala akhirat, Kami berikan (pula) kepadanya pahala akhirat. Dan Kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur.

 
Doc "Pantai Pertama Kita" at Tanjung Kasuari

Kakak, Sahabat, Saudaraku Adi Saputra..
kemarin engkau dipanggil ke hadapan Sang Pencipta..
tidak kusangka akan secepat ini, baru saat kau datang dari palembang dengan wajah ceria penuh harapan dan optimisme tinggi..
saat hari2 sore kita bermain game bersama agung, egi, tison, moory..
saat d mess bersama2 saling bercanda gurau berbagi semua kebahagiaan menyambutmu kembali dalam keluarga besar KPKNL Sorong..
saat kita bersama mencari bakso kesukaan kita, dan sambil sekedar ngobrol ksana kemari ato sekedar curhat masalah qt masing2..
saat kita meluangkan kegilaan kita dengan karaoke bersama teman2 kantor..
saat kau terakhir kali merebahkan diri d kamarq sambil qt berbincang ringan..
saat kau minta diantar mencari dokter..
saat kau selalu semangadh saat tanganmu d pundakku walupun kakimu tak lagi mampu benar2 menopang badanmu..
saat kita menemanimu makan, nonton tv bersama, menyeka badanmu..
saat kau selalu menghibut kami ntah dsaat sehatmu bahkan saat sakitmu sekalipun..

3 minggu yang kita lalui bersama akan selalu terasa kurang buatku dan teman2 kita..

 Doc "Duo Klompen Capir" at Matan Island Trip

Saudaraku..
Aku hanya bisa berdoa kepada Alloh SWT, semoga semua amalanmu diterima dan kau diberikan tempat terbaik disisiNya..
Allahumma firlahu warhamhu wa’afihii wafuanhu…
Allahumma firlahu warhamhu wa’afihii wafuanhu…
Allahumma firlahu warhamhu wa’afihii wafuanhu…

terima kasih untuk semua yang kita lalui bersama, canda, gurau, sedih, gembira,
kau akan selalu ku kenang, sebagai kakakku, sahabatku, dan saudaraku..

Selamat jalan saudaraku,
hanya untaian kata2 doa yang dapat aku berikan sebagai penghormatanku padamu..

Selasa, 29 Mei 2012

Cintaku Sejauh Sorong - Pangkalan Bun



Cinta C I N T A
Mungkin beberapa orang mengatakan ini lah titik tertinggi suatu perjalanan hubungan antar dua insan manusia berbeda jenis. Aku termasuk salah satunya, walaupun toh cinta g semulus pantat bayi, ato sekencang moto GP.

Dia seseorang yang paling kucintai, selama menjalin hubungan bersama lawan jenis, baru dialah yang mampu benar-benar menaklukan hatiku. Empat tahun waktu yang kami lalui bersama, kenangan itu akan selalu terpatri kuat dalam ingatan, sekalipun aku nanti tua ato amnesia, aku tidak ingin mimpi indah itu terhapus dari memori.

Sorong ato sebutan kerennya the gate of the black pearl merupakan titik langkah terbesar dalam hidupku. sejauh aku melangkah keluar dari zona nyaman (pulau jawa) ternyata tidak tanggung-tanggung, langsung menuju pulau paling timur negeri tercinta. Nyaman, itulah yang kurasakan saat disini, tp tidak dalam waktu yang lama, karena cintaku berlabuh dikota Pangkalan Bun.

Pangkalan Bun merupakan kota yang belum pernah kusinggahi, meski begitu sepertinya keadaan lingkungan disana "lebih" baik dibandingkan dengan lingkungan kota-kota di pulau papua. Saya pernah singgah untuk mengunjungi cintaku ini, saat dia berada di Sampit. Salah satu kota yang mungkin paling dekat menggambarkan kondisi di Pangkalan Bun. Sampit merupakan kota yang lumayan maju, meski sudah banyak pendatang dan pusat pertokoan tapi masih saja terkesan sepi. mungkin dikarenakan sampit maupun pangkalan bun hanya sebagai tempat mencari nafkah bagi para pendatang sehingga hasilnya mereka bawa ke kampung masing-masing.

Sudah 2 minggu lebih aku dan cintaku berpisah dalam arti "status" tapi jujur perasaan tidak akan pernah bisa membohongi. Aku masih bener-bener sayang ma dia, tidak peduli apapun status kami. Dia itu Teman, Sahabat, Adik, Kekasih, dan Pendamping yang baik. Ahh, memang namanya juga jalannya. Mungkin Alloh memberikan jalan ini bagi kami. Supaya kami lebih bisa konsentrasi pada pekerjaan, lebih beriman dan sering beribadah kepadaNya.

Kita terpisah 2189 kilometer, tetapi hati kita tetap menyatu..
Jarak memang jadi pemisah, tapi jaraklah yang akan menguatkan kita..
Aku percaya, suatu saat nanti orang-orang akan bilang tulang rusukku itu kamu, ya.. kamu yang sekarang membawa separuh hatiku di Pangkalan Bun.

Tetaplah smangadh yang, selalu berdoa..
semoga kita diberikan yang terbaik bwt kita..

"I Love You"

Senin, 28 Mei 2012

8 Cara Pria Tunjukkan Rasa Cinta



Pria tidak selalu bisa menyatakan perasaan cinta mereka secara frontal. Namun Anda bisa menebak apakah dia benar-benar cinta dan sayang dengan gerakan atau perlakuan si dia pada Anda. Dilansir Your Tango, ini 8 cara pria menunjukkan rasa cinta pada kekasihnya (dikutip dari Wolipop.detik.com).

1. Bersikap Terbuka
Membangun kedekatan emosional tidak selalu mudah untuk setiap orang. Ketika pria mau terbuka soal masalah atau kehidupan pribadinya, bukan karena dia ingin didengar tapi menunjukkan kalau Anda punya tempat spesial di hatinya. Dia ingin Anda tahu luar-dalam tentang dirinya.

2. Mengerjakan Urusan Rumah Tangga
Hal ini bisa dilihat pada pasangan yang menikah. Membuang sampah atau menyikat kamar mandi mungkin bukan sesuatu yang romantis. Tapi bisa jadi itu caranya untuk menunjukkan rasa cinta: dengan membantu dan berusaha membuat hidup sang istri lebih mudah. Dia tidak membantu cuci piring karena dia suka, tapi karena ingin membuat Anda senang.

3. Meminta Bantuan Anda
Dia tak sungkan meminta saran bagaimana menyelesikan masalah dengan bos di kantor, atau ingin Anda memilihkan hadiah ulang tahun untuk ibunya. Si dia meminta opini Anda karena dia menghargai dan peduli pada apa yang Anda pikirkan.

4. Tak Malu Bermesraan di Depan Umum (PDA)
Mungkin Anda kurang nyaman bermesraan di depan umumm. Tapi ketika dia tak sungkan melingkarkan lengannya di pinggang Anda atau memeluk dari belakang saat jalan di mal, anggaplah itu sebagai tanda kalau dia tak bisa jauh-jauh dari Anda. Dia bangga 'mengumumkan' pada dunia kalau Anda adalah kekasihnya dan untuk menunjukkannya, kadang tidak ada cara yang lebih tepat untuk mengekspresikan perasaannya itu selain dengan PDA!

5. Memberikan Hadiah yang Anda Inginkan
Dia tahu barang apa yang sedang Anda inginkan atau butuhkan, dan sering memberikannya sebagai hadiah. Itu menandakan, sang kekasih tidak hanya pendengar yang baik tapi juga perhatian, dan mau menghabiskan waktu mencari barang yang tepat untuk Anda.

6. Mengenalkan Anda pada Keluarganya
Ketika pria mengenalkan kekasih pada orangtuanya, Anda bisa bertaruh kalau dia serius dan memikirkan masa depan bersama Anda. Dia tak ragu mendekatkan Anda pada ibunya, dengan harapan keduanya bisa akur dan akrab di kemudian hari (saat menikah).

7. Menjadikan Anda Bagian dari Lingkaran Hidupnya
Tak hanya mengakrabkan kekasih pada teman-temannya, pria yang benar-benar cinta pasti akan berusaha menjadikan Ada bagian dari kehidupannya. Jika si dia mengajak kencan ganda bersama teman atau mengundang Anda untuk bergabung saat nonton bola bareng atau acara komunitas yang diikutinya, berarti dia mengharapkan kehadiran Anda setiap waktu.

8. Mencoba Jadi Bagian dari Hidup Anda
Tak hanya menjadikan Anda bagian dari hidupnya, salah satu cara pria untuk menunjukkan rasa cintanya adalah dengan mencoba masuk dan membaur di kehidupan Anda. Dia tak sungkan ikut berkumpul bersama teman-teman wanita Anda, menemani saat menjalankan hobi bahkan ikut bergosip.

Apakah anda termasuk salah satu dari delapan ciri-ciri diatas?!
bila iya, maka anda termasuk orang yang jatuh cinta pada gebetan ato pacar anda..
"do your best, then you will get the best too"
"don't be tired loving someone who you love"

Rabu, 23 Mei 2012

AyoMenikah.Sah





Menikah merupakan puncak dari suatu hubungan percintaan antara Pria dan Wanita..Wanita kerap kali bertanya-tanya apakah pria yang menjadi kekasihnya saat ini serius dengan hubungannya. Bagaimana cara mengetahui si dia juga ingin menjadi partner hidup Anda selamanya? Berikut sepuluh tanda pria serius dan siap menikah, seperti dilansir All Women Stalk. (dikutip dari Wollipop.com)


1. Menunjukkan Keseriusannya

Jika pria sering mengungkapkan betapa bahagianya dia bersama Anda dan membicarakan pernikahan di sela-sela obrolan kalian, berarti dia sudah siap menikah. Apalagi kalau pria juga membuktikan keseriusannya dengan tindakan yang membuat Anda semakin yakin. Pendapat para ahli: “Ketika seorang pria ingin menjadi suami Anda, dia akan memperlakukan Anda seperti istrinya karena dia tahu kalau dirinya akan berperan menjadi pemimpin serta pelindung keluarga.”

2. Anda Kenal dengan Orang-orang Terdekatnya

Pria yang serius dengan hubungannya pasti mengenalkan Anda ke seluruh keluarga, saudara, dan teman-temannya. Selain ingin mendekatkan Anda dengan lingkungan sekitarnya, dia melakukan itu agar semua orang tahu bahwa Anda adalah bagian hidupnya.

3. Dia Selalu Ada

Dia selalu ada kapanpun Anda butuh, tidak peduli seberapa banyak pekerjaan atau kesibukan yang sedang dihadapi. Pria hanya ingin melihat wanitanya bahagia setiap saat. Namun, jangan manfaatkan kebaikan si dia. Ketika hubungan bisa saling memberi dan menerima, maka hubungan menjadi harmonis lagi kedepannya.
 
4. Anda Bagian Hidupnya

Ketika sedang berkumpul bersama keluarga atau teman-teman, dia akan membawa Anda masuk ke dalam pembicaraan atau rencana-rencananya. Dia ingin mereka tahu kalau Anda begitu penting bagi dirinya. Ketika pria mengganti kata 'saya' dengan 'kita', maka dia menganggap Anda orang yang berarti di hidupnya.
 
5. Mengetahui Masa Depannya

Anda pasti sering berdiskusi tentang masa depan saat berdua. Perhatikan cara berbicara pasangan. Dia tidak lagi mengatakan 'kalau kamu bersamaku' di awal kalimatnya, tapi dia akan mengucapkan 'kita nanti akan'. Itu berarti dia sudah yakin Anda lah pendamping hidupnya.
 
6. Dia Berharap Anda Selalu Bisa Mendampinginya

Pria serius ingin selalu berada di dekat Anda. Ketika pergi, Anda selalu diajak olehnya. Dia pun akan selalu membuat Anda merasa begitu dicintai di hadapan banyak orang.
 7. Bagi Dia, Anda adalah Sahabat Terbaik

Pria tidak membicarakan rahasia penting kepada orang lain selain Anda. Dia sangat percaya dan hanya mau berbagi keluh-kesahnya pada Anda. Apa pun yang ada di pikiran pasangan pasti diceritakan. Menurut dia, Anda adalah sahabat terbaik di hidupnya.
8. Membuat Anda Merasa Spesial

Memberi kejutan tidak hanya di awal pacaran saja, namun ketika hubungan Anda telah bersama cukup lama dan dia masih bersikap manis, berarti benar-benar tulus mencintai Anda. Ini tanda bahwa dia yakin kepada Anda.
9. Meminta Pendapat

Pendapat ahli: "Seorang pria yang sudah siap berkomitmen akan meminta pendapat kekasihnya, menanyakan keputusan yang akan dia ambil, dan selalu ingin bertemu dengan wanita yang dicintai."
10. Dia Membelikan Cincin Sebagai Tanda Siap Menikah

Pria memberikan kejutan Anda dengan hadiah berupa cincin pengikat hubungan kalian. Di saat itu, dia membicarakan pernikahan dengan Anda. Sudah pasti dia telah siap untuk meresmikan hubungannya dengan Anda.

Demikian 10 Tanda Pria Serius & Siap Menikah..
jadi kesimpulannya..

AyoMenikah.Sah




SENDIRI (LAGI)

Astaga..!!

Itu kalimat pertama saat ingat aku punya blog ini..
Saat kembali kubuka, ada Sarang laba-laba, Debu dimana-mana.. (kidding) :D
mungkin saat ini aku cuma ingin bernostalgia sejenak..
g akan menulis yang berbobot, cukup cerita aja..
blog go blog (baca:#jawa#bodoh)

Aku punya cerita, mungkin g semua orang sejenis ma makhluk seperti aku..
mungkin bisa mereka memendam masalah ato apapun itu..
jujur sekarang adalah masa sulit kedua dalam hubungan asmaraku..
bayangin aja, 4 tahun lebih terbiasa bersama, berbagi, tersenyum, tertawa, menangis bersama..
sekarang harus menghadapi kenyataan sendiri lagi..
sampe lupa gimana rasanya bebas ngapa2in tanpa ada yang larang ini lah itu lah..
Well, tp itulah hidup..

aku bahagia masih diberi hati yang merasakan sakit ini..
berarti aku manusia, bukan malaikat ato malah setan..

blog..
aku cuma mau bilang terakhir kali..




"AKU SAYANG BANGET MA DIA"
"AKU KANGEN BANGET MA DIA"

Pintaku Ya ALLOH, Jagalah selalu hati dan imannya, berkahi setiap langkahnya, berilah kesehatan disetiap hembus nafasnya, sukseskan kariernya, kabulkanlah setiap doanya, dan berikanlah dia pendamping terbaik sebagai jodoh sehidup sematinya kelak..

"Saat 2 Sahabat menjadi kekasih itu Ketulusan..
Saat 2 Mantan Kekasih menjadi Sahabat itu Kedewasaan.."

Aku akan kembali saat hatiku bisa menerimamu sebagai sahabatku, temanku, ato adikku..
maaf belum sekarang, karena sekarang kamu tetap menjadi mimpi terbesarku..
Semoga kamu mengerti..

Kamis, 23 Juni 2011

Sahabat Di Ujung Negeri

Maharema merupakan salah satu komunitas yang ada d dalam elemen kampus STAN. Dsini tempat berkumpul kami anak2 Malang yg belajar bersama, gila bersama, ato malah ada yg jatuh cinta (kalo ini bukan bersama lho.. :p). Teman-teman seangkatan kami, yaitu angkatan 2006 yg alhamdulillah tahun kemarin tepatx akhir 2010 telah menempati posisi mereka masing2. Ada yg tertawa haru karena dekat dengan kampung halaman, ada juga yang tertawa "gila" karena tidak pernah menyangka akan ditempatkan jaauuuh sampai menyebrang samudra. haha.. bersama Maharema haruslah selalu tertawa, karena hidup terlalu berharga untuk selalu kita keluhkan. :)

ada beberapa teman seangkatan saya yang menempati pos di ujung negeri. seperti Eko Dhanu Wijaya a.k.a si cin, bukan karena dia keturunan cina tapi karena kulit putih dan mata sipitnya saya lebih mudah mengenalnya seperti layaknya orang cina (sori ko, tidak bermaksud rasis..^^), dia ditempatkan di lhokseumawe, daerah ujung paling barat Indonesia yang biasa kita sebut serambi mekkah. ada juga Aldhita, Byan dan juga Fariz a.k.a Kuching yang bertugas menjaga perbatasan paling ujung timur, yup mereka ditempatkan di Jayapura, kota provinsi Papua yang terkenal dengan Persipura tim mutiara hitam (Sepakbola)  dan Papeda makanan khas yg terbuat dari tepung sagu (sayang saya belum sempat mencobanya).

Datang disambut pelangi

 perjalanan menuju Jayapura

perjalanan menuju Jayapura part 2

Jayapura menurut pendapat Roni, teman seInstasi saya seperti hongkong kalo malam hari. memang benar melihat Jayapura dimalam hari serasa beda di Hongkong. Bagaimana tidak, dengan kontur tanah yang berbukit dan jalan yang naik turun juga bangunan yang saling dempet satu sama lain mengingatkan saya akan laga jacky chan pada film police storynya dahulu.

 like Hongkong?!

Danang d'Koplak at PH Abepura

ki-ka: Roni, kaka Iwan, Saya dan Agung at PH Abepura

kebetulan 2 minggu yang lalu saya memperoleh kesempatan dinas ke Jayapura. mengunjungi kota teman2 seangkatan saya. sungguh kota ini jauh lebih besar dari yg saya kira ada 3 kota yang ada dsini, yang pertama sentani kota tempat Bandara kai mendarat, kemudian Abepura kota tempat Universitas Cendrawasih dan pusat perbelanjaan, yang terakhir Jayapura kota tempat kantor2 pemerintahan berdiri. bukan kota2 ini yang akan saya ceritakan, tetapi sahabat saya Kuching dan Byan yang sekarang memulai baktinya pada Negeri di tempat ini.

saat datang ditempat ini saya dsambut baik bagai saudara, bahkan dijamu layaknya tamu kehormatan (seperti Maharema tentunya) haha.. sampai lupa saya, mereka berdua ini bekerja pada Kantor Pajak Pratama Jayapura. tidak terlihat raut susah dari mereka berdua, malahan sepertinya mereka betah di papua, hehe.. suatu malam juga pernah saya diajak maen futsal oleh dua orang sahabat saya ini. tapi apa mau dikata, ternyata yang datang sekampung jadi urung deh saya beramain bersama mereka (kapan2 yo rek). setelah itu kami pun beranjak makan malam (suwun yan traktirane).

Kuching and Me

sayangnya saya tidak bisa melakukan perjalan ke tapal perbatasan kota ini, karena padatnya jadwal kegiatan yang mesti saya lalui. Tetapi bertemu dengan sahabat2 saya semasa kuliah dulu sudah lebih dari cukup memberikan semangat bahwa sejauh apapun kita sekarang pasti kita akan kembali ke kampung halaman kita. Jadi serasa dirumah, bertemu sahabat, becanda dalam bahasa jawa dll. yang terpenting sekarang menunjukkan kemampuan dan kecakapan kita dalam bekerja. karena saya yakin suatu saat nanti kita akan bisa bertemu di kota kelahiran kita. tapi saya tidak tahu pastinya kapan itu. haha..

 at Sentani Airport >> Waiting Room << pas mau pulang

semoga saya diberikan lebih banyak kesempatan untuk dinas di luar, untuk melihat lebih dari sekedar Sorong ato Jayapura, karena ternyata Pulau Papua ini lebih dari sekedar indah tapi eksotis.

Kamis, 24 Maret 2011

Sorong Story


Welcome to Sorong City

Sorong..

Nama pelabuhan tempat kakiku berpijak saat ini. Sungguh indah dan nyaman tempat disini, bagaimana tidak? disini masih alami suasana alamnya dan tidak ada yang namanya kemacetan, polusi berlebih, ato banjir ala jakarta yang mengaku sebagai kota terbesar di Indonesia.

Pagi ini terasa berbeda, mungkin karena kodisi kantor yang terlampau sepi. Separuh orang kantor berangkat dinas minggu ini, ada pula yang mengambil cuti. ahh.. biarlah, lagi bukan mereka yang akan kita bahas disini.

Sorong..

ada berbagai tempat menyenangkan disini, bahkan kalau ada teman-temanku kemari aku akan jadi guide bukannya beralih profesi lho.. :)
oke, cerita tentang Sorong lagi..
Sorong adalah salah satu nama kota yang menghiasi pulau paling timur nusantara tercinta kita ini.

Sorong terletak diujung paling barat pulau papua, tepatnya di kepala burung.

Gambar (from Google Maps)

Banyak cerita sebenarnya dari kota ini, cuma sayang keberadaan saya yang belum lama mengakibatkan saya belum sisa bercerita banyak. Kota ini sangat aman, terlampau aman kalau menurut saya. Bagaimana g aman, sering kali saya menemukan orang makan diwarung kunci motor masih ada dimotor. kalau ini terjadi di pulaua jawa jangan harap bisa melihat lagi motor itu, motor udah dikunci rapat aja masih diembat. satu lagi, disini yang bikin ngeri banyak babi berkeliaran. Saya bilang ngeri karena saat kita menyerempet ato lebih parah membunuhnya, kita lebih baik langsung pulang kampung, karena biaya untuk menggantinya bisa ratusan juta bahkan milyaran rupiah. TT

Sorong juga kota dengan tingkat cuaca yang sangat ekstrem. antara panas, cerah, hujan ato bahkan badai tidak bisa diprediksi. Bahkan pernah disini hampir selama 24jam hujan terus-menerus.

Di kota ini juga dekat dengan konvervasi laut dan habitat didalamnya, Kepulauan Raja Ampat yang sekarang sudah mulai menunjukkan pesonanya selain Lombok dan Bunaken.
ini saya berikan beberapa foto yang saya ambil dari Internet untuk teman-teman sekalian :)

 Underwater

 Gugus Kepulauan Raja Ampat part I

 Gugus Kepulauan Raja Ampat part II

Gugus Kepulauan Raja Ampat part III

Gugus Kepulauan Raja Ampat part IV

Gugus Kepulauan Raja Ampat part V

Gugus Kepulauan Raja Ampat part VI

Diving With Stingray

Light from heaven

Sayangnya saya belum pernah maen ke Raja Ampat, nanti mungkin ada kesempatan buat maen kesana. #Wish Me Luck :)

Kalo masalah kuliner disini gudangnya makanan laut, tapi sayangnya makanan hasil olahan (baca:masak) mahal untuk kantong para backpaker. Bicara tentang tempat makan ada satu tempat makan istimewa dsini, letaknya persis disebelah tembok berlin teman-teman menyebutnya "Sambel Racun Madiun" dijuluki begitu karena memang sambel bikinan Ibu pemilik warung ini sangat-sangat pedas sekali (bukan bermaksud lebay..^^). Kalo makan disini dijamin lidah langsung mati rasa, kecuali buat orang-orang penggemar makanan pedas diwarung inilah surganya hidangan laut dengan sambel pedas layaknya racun. hehe..

Selain Raja Ampat, Sorong juga terkenal dengan iconnya. apalagi kalo bukan Tembok Berlin. jangan pernah bayangkan tembok ini sama dengan tembok berlin di German yang memisahkan jerman barat dan timur. malah kalo Tembok Berlin di sorong digunakan sebagai tempat nongkrong kawula muda sorong diwaktu malam, sembari menjajal hidangan laut yang tersaji dipinggiran tembok.

ada gambar yang sempat saya abadikan sewaktu menikmati indahnya Sunset di tembok berlin..

Godbye Sun

Begitulah kira-kira Kota Sorong menurut "pandangan Unta" ini..
See you next time..